Jumat, 13 Maret 2015

LANJUTAN MODUL 2 FILSAFAT BAHASA

LANJUTAN MODUL 2
FILSAFAT BAHASA
 Simpulan
Secara etimologi menurut Sudarsono (2008) istilah filsafat berasal dari: Bahasa Arab berasal dari kata falsafah;  dalam bahasa Inggris berasal dari kata philosophy.  Kedua istilah itu berakar dari bahasa Yunani yaitu philosophia memiliki dua unsur yaitu: philein yang berarti cinta dan sophia yang berarti kebijaksanaan.  

Berdasarkan uraian di atas dapat kami simpulkan bahwa filsafat bahasa merupakan merupakan ilmu gabungan antara linguistik dan filsafat yang menyelidiki kodrat dan kedudukan bahasa sebagai kegiatan manusia serta dasar-dasar konseptual dan teoretis linguistik.  Kinayati Djojosuroto (2007: 452) menambahkan bahwa filsafat bahasa merupakan bidang filsafat khusus yang membahas tentang hakikat bahasa, unsur-unsur pembentuk bahasa, hubungan bahasa dengan pikiran manusia, hakikat bahasa sebagai sarana komunikasi dalam kaitannya dengan kehidupan manusia. Pendapat yang sama filsafat bahasa merupakan: (1) kumpulan hasil pikiran para filosof mengenai hahikat bahasa yang disusun secara sistematis untuk dipelajari dengan menggunakan metode tertentu, (2) metode berpikir secara mendalam (radik),  logis, dan universal  mengenai hakikat bahasa (Hidayat, 2009: 13).
D.     Evaluasi
Jawablah pertanyaan di bawah ini di buku folio bergaris yang telah anda sediakan. Jaangan lupa cantumkan teman mengerjakan dan tulis tanggal pengerjaan.
  1. Coba anda analisis 3 pendapat ahli mengenai pengertian filsafat bahasa?
  2. Coba anda amati beberapa peristiwa yang sebelumnya telah ada tanda-tanda yang mendahului akan terjadinya bencana atau musibah. Sebutkan dan jelaskan dengan menggunakan pemikiran ilmiah bukan persepsi, khayalan atau mistis.
  3. Buatlah sebagai tugas kelompok yang harus dipresentasikan di depan kelas pada pertemuan selanjutnya!
E.      Tes Formatif
Petunjuk:
Berilah tanda silang (X) pada salah satu kemungkinan yang nada anggap paling tepat dari soal-soal di bawah ini.
1.      Filsafat  berakar dari bahasa Yunani yaitu philosophia memiliki dua unsur yaitu:
a.      philein dan sophia
b.      Philen dan sopi
c.       Phalen dan sophia
d.      Philein dan sopie
2.        Perbedaan antara filsafat bahasa dengan linguistik hanya terletak pada
a.      Linguistik mencari bahasa, sedangkan filsafat bahasa mencari hakikat ilmu pengetahuan atau hakikat pengetahuan konseptual
b.      Linguistik dan filsafat bahasa mencari hakikat ilmu pengetahuan
c.       Linguistik dan filsafat bahasa mencari hakikat bahasa sebagai  tujuan akhir kegiatannya.
d.      Linguistik mencari hakikat bahasa sebagai  tujuan akhir kegiatannya, sedangkan filsafat bahasa mencari hakikat ilmu pengetahuan atau hakikat pengetahuan konseptual.
3.      Filsafat bahasa merupakan bidang filsafat khusus yang membahas tentang
a.      Hakikat bahasa,
b.      Unsur-unsur pembentuk bahasa,
c.       Hubungan bahasa dengan pikiran manusia, hakikat bahasa sebagai sarana komunikasi dalam kaitannya dengan kehidupan manusia
d.      a, b, dan c benar
4.      Pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi memerlukan  pengkajian ............... yang tersirat dari tanda, lambang, atau simbol tadi memerlukan pemikiran filsafat dengan mempergunakan bahasa sebagai alatnya.
a.      Ilmu
b.      Data
c.       makna atau arti
d.      ilmu pengetahuan
5.      Filsafat bahasa mengandung dua makna yaitu filsafat  yang objek kajiannya .........., atau filsafat yang berdasarkan pada ........ dalam setiap analisis kajiannya
a.      Alam
b.      Bahasa
c.       Manusia
d.      Binatang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar